KAWASAKI HADIRKAN MOTOR TOURING SPORT NINJA H2 SX SE 2024

KAWASAKI HADIRKAN MOTOR TOURING SPORT

Kawasaki baru saja memperkenalkan model 2024 dari Ninja H2 SX SE di pasar Inggris, dengan tujuan menyegarkan segmen sport touring. Motor baru ini mengambil dasar dari Kawasaki Ninja H2, yang direkayasa ulang untuk memenuhi kebutuhan touring.

Meskipun tetap menggunakan mesin 4-silinder segaris 998 cc dengan supercharger, output dari Ninja H2 SX SE telah disesuaikan ulang untuk memberikan kenyamanan lebih dalam berbagai kondisi berkendara, kini memiliki tenaga 200 hp dan torsi 137,3 Nm, sedikit lebih rendah dari Ninja H2 aslinya yang memiliki tenaga 243 hp dan torsi 141,7 Nm.

Dari segi fitur, terdapat sedikit perubahan dengan memberikan fairing yang lebih lebar dan bagian belakang yang lebih besar, serta kapasitas tangki bahan bakar yang diperluas menjadi 18,9 liter. Motor ini mampu menempuh jarak lebih jauh sambil menampung penumpang dan barang bawaan tambahan untuk perjalanan. Untuk memastikan kenyamanan pengendara saat touring, Kawasaki dilengkapi dengan berbagai fitur elektronik canggih, mulai dari performa hingga keamanan.

Di antara fitur-fitur tersebut adalah sistem semi-otonom yang disebut Advanced Rider Assist System (ARAS), yang mencakup Adaptive Cruise Control (ACC), Forward Collision Warning (FCW), dan Blind Spot Detection (BSD). Selain itu, terdapat juga Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Corner Management Function (KCMF), Traction Control (KTRC), Launch Control Mode (KLCM), dan Kawasaki Intelligent ABS (KIBS). Selain itu, fitur seperti Quick Shifter (KQS), Engine Brake Control (KEBC), Riding Mode, Vehicle Hold Assist (VHA), serta fitur tambahan seperti pemanas handgrip dan stop kontak USB, meningkatkan pengalaman berkendara. Semua fitur ini dapat dipantau melalui panel instrumen digital TFT 6,5 inci dengan konektivitas smartphone Kawasaki SPIN. Selain itu, dengan lampu LED penuh dan sensor Auto hi-beam, sistem pencahayaan depan juga mengintegrasikan sistem kunci pintar (KIPASS).

Untuk sasis, motor ini dilengkapi suspensi Showa fully elektronik (KECS) dengan model upside-down di bagian depan dan monoshock di belakang. Untuk rem depan menggunakan kaliper brembo stylema radial 4 piston, sedangkan rem belakang menggunakan kaliper 2 piston. Roda berukuran 17 inci, dibalut ban 120/70-190/55, dengan total berat motor sebesar 268 kg.

Kawasaki Ninja H2 SX SE tersedia dalam satu pilihan warna, serta dijual mulai £25,649 atau sekitar 511,2 juta rupiah. Akankah Kawasaki Ninja H2 SX SE hadir di Indonesia?

Sebagai salah satu anggota Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Kawasaki digadang hadir dan akan menampilkan produk-produk terbarunya dengan inovasi serta fitur canggih terkini yang dimiliki pada pameran sepeda motor terbesar IMOS 2024 yang akan dilaksanakan pada tanggal 30 Oktober – 3 November 2024 mendatang, di ICE BSD-City, Kab. Tangerang.

Akan hadir juga berbagai brand ternama dunia lainnya, bermacam pilihan aksesoris dan pelengkap berkendara motor, serta produk keselamatan berkendara pada ajang IMOS yang diselenggarakan oleh AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia).

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut seputar pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) ikuti Instagram @imos_id atau kunjungi www.indonesiamotorcycleshow.id.

Posted in News, Recent News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *